Wednesday, September 2, 2015

Cara pengaturan Margin di OpenOffice.org. Writer (Word Prosessor di Ubuntu)

Cara pengaturan Margin di OpenOffice.org. Writer (Word Prosessor di Ubuntu)

Buka Dokumen baru pada OpenOffice.org. Writer, lalu klik menu Format > Page.......Segera akan Muncul boks dialog Page Style.
                Klik tab Page untuk mengubah ukuran Margin, dibagian Paper Format Anda hanya perlu memilih Format kertas dari kotak Drop Down Page Layout yang tersedia, misalnya untuk  mencetak halaman bolak-balik pilih opsi Mirrored, hal ini akan mempermudah anda untuk  mencetak dokumen buku.
MEMBERI BACKGROUND
      Untuk memberi warna Background klik tab Background > Color > Background color, Anda  juga bisa menambahkan gambar untuk Background halaman untuk itu arahkan krusor pada  tab As >Graphic > File > Browser > cari dimana Anda letakkan Gambar tersebut, untuk mengatur letak gambar tersebut klik Type > pilih salah satu disini sebagai contoh saya pilih Tile.

PENGATURAN HEADER & FOOTER
      Klik tab Page pada Header > pilih Header on, Tab Left margin berfungsi untuk merubah jarak tulisan Anda dari kiri sedangkan pada Tab Right margin sebaliknya, Tab Spacing untuk membuat jarak antara Header dengan margin, misalnya untuk penomoran halaman pada ketikan makalah atau kop pada Surat Dinas. Kalau Header terletak diatas Margin sedangkan Footer berada pada bagian bawah Margin, cara pengaturannya hampir sama.

PENGATURAN BORDER
      Selanjutnya Tab Border berfungsi untuk memberi bingkai pada margin misal untuk membuat Poster Pengumuman atau brosur agar tampak menarik, pada tab Line Arrangement Anda bisa memilih jenis Bingkai, jika ingin memberi bayangan bingkai klik Shadow style >Position, klik Distance untuk mengatur jarak antara bingkai margin dengan bingkai bayangan

                Untuk memilih model bingkai klik Style dari bawah tab Line, atur juga warna bingkai dari kotak Color, pilih warna sesuai keinginan Anda, untuk mengatur jarak antara pembatas margin dengan bingkai klik Tab Spacing to contents.  


MEMBUAT KOLOM

      Arahkan Krusor pada pada Tab Columns, disini Anda bisa menentukan jumlah kolom yang akan anda gunakan, klik salah satu kolom yang ingin Anda pergunakan jika Anda ingin membuat lebih dari tiga kolom silahkan tulis manual pada Tab Columns, untuk mengubah ukuran setiap kolom hilangkan   nonaktifkan kotak AutoWindth, silahkan tentukan ukurannya sesuai kebutuhan Anda, untuk mengatur jarak antar kolom klik kotak Spacing, Separator berguna untuk membuat Line antar kolom, jika Anda ingin menggunakannya pilih None pada kotak Line silahkan di utak-atik sesuai kebutuhan Anda.


Terimakasih sekian dari saya semoga membantu

0 komentar:

Post a Comment